70 Personel Brimob Polda Sultra Turun Tangan Evakuasi Warga Korban Banjir di Kendari

HaluoleoNews.ID, KENDARI- Hujan yang mengguyur Kota Kendari menyebabkan banjir di sejumlah lokasi. Diantaranya,  di Kel. Sodohoa dan Sanua. Debit air yang sangat melimpah membuat sejumlah selokan di berbagai titik di Kendari meluap, pada Rabu (6/3/2024) malam.

Banjir parah yang terpantau Kel. Sodohoa, Kec.  Kendari Barat, Kota Kendari, dimana ketinggian air sampai dada orang dewa ini memaksa personel Brimob Polda Sultra turun tangan mengevakuasi warga.

Kabag Ops Brimobda Polda Sultra, AKP Erwin Setiawan, menjelaskan bahwa pihaknya menurunkan 70 personil pada malam hari (red) untuk membantu warga yang rumahnya terendam banjir. Saat ini personel Polri, TNI dan Basarnas sudah berada di lokasi banjir untuk membantu masyarakat.

“Polisi akan terus mengawal korban dan akan bersiaga hingga air surut dan aktivitas warga kembali normal,” ujarnya.

Erwin akui, Kel. Sodohoa, Kec.  Kendari Barat, menjadi lokasi yang paling terdampak banjir. Bahkan sejumlah rumah warga hanyut terbawa arus. Ditambah, kerugian materil banyak kendaraan yang terkena dampak banjir.

Selain di Kel. Sodohoa, lebih lanjutnya, Rumah Sakit Santa Anna yang berada di Kel. Sanua tak luput dari banjir. Sehingga Polri, TNI dan Basarnas siap membantu.

“Titik yang di prioritaskan malam ini di rumah sakit santana dan di daerah Lasolo, karna dampak banjir yang paling parah sudah disini,” pungkasnya. (red)

Follow Publikasi Kami di Google News: Klik Haluoleo News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *