UHO Dijadwalkan Bakal Lakukan Akreditasi Institusi Tahun ini!

HaluoleoNews.ID, KENDARI- Dijadwalkan Universitas Halu Oleo (UHO) bakal melakukan akreditasi institusi tahun ini. Untuk itu, kampus yang dipimpin Prof Zamrun itu telah melakukan berbagai upaya, salah satunya dengan mencukupi nilai akreditasi Program Studi (Prodi).

Rektor UHO, Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu, S.Si., M.Si., M.Sc mengatakan, bahwa Sebagai upaya mewujudkan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang terakreditasi unggul itu. Universitas Halu Oleo (UHO) tidak henti- hentinya melakukan berbagai transformasi dan inovasi.

Sambung Prof Zamrun, makanya dalam Rapat Kerja (Raker) 2024 kampus hijau itu menargetkan bahwa bagaimana UHO bisa menjadi PTN yang unggul.

“Kita tekankan dalam Raker ini bagaimana UHO bisa menjadi institusi yang unggul,” ujarnya, Kamis (18/1/2024).

Lanjut Prof Zamrun, sehingga 2024 ini juga pihaknya senantiasa melakukan berbagai kegiatan yang diarahkan untuk mencapai akreditasi unggul itu.

Sebelumnya, Ketua Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (LPPMP) UHO, Dr. La Ode Santiaji Bande, S.P., M.P mengungkapkan, UHO saat ini bisa dibilang sudah memenuhi berbagai standar dan persyaratan untuk meraih akreditasi unggul.

Salah satunya sebut dia, nilai akreditasi Program Studi (Prodi) unggul total nilainya minimal 3,25. Sedangkan UHO, nilai akreditasi total Prodinya sudah melampaui batas minimal atau aman yakni 3,35.

“Awal Februari nanti kita akan menyusun Laporan Evaluasi Diri Perguruan Tinggi. Sehingga nantinya ada 2 dokumen yang akan dikirim LPPMP, yakni Laporan Kinerja Perguruan Tinggi (LKPT) dan Laporan Evaluasi Diri Perguruan Tinggi dan keduanya sudah mempunyai porsi nilai tersendiri,” pungkasnya. (red)

Follow Publikasi Kami di Google News: Klik Haluoleo News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *