HaluoleoNews.ID, KENDARI- Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari bersama warga kawasan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Puuwatu Kendari mengucapkan terima kasih kepada Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Tenggara (Sultra) atau Bank Sultra.
Pasalnya, Bank Plat Merah milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) itu telah berhasil menyalurkan corporate social responsibility (CSR) atau Tanggung jawab sosial kepada warga terdampak kebakaran di Kawasaan TPA itu berupa Kompor Gas lengkap dengan tabung Gas LPG, pada Selasa (18/2/2025).
Kompor Gas dan Tabung LPG tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Utama (Dirut) Bank Sultra, Abdul Latif., S.Pi., M.M yang didampingi jajaran Bank Sultra dan Pemkot dalam hal ini Dinsos Kendari kepada perwakilan warga yang terdampak kebakaran.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kendari diwakili Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan dan Jaminan Sosial (Jamsos) Dinas Sosial (Dinsos) Kendari, Izak Bulo, S.E mengucapkan terimakasih kepada Bank Sultra yang sudah sangat berkontribusi menyalurkan bantuan berupa Kompor gas lengkap dengan tabungnya.
Ia mengungkapkan, bahwa Kompor Gas merupakan salah satu keperluan yang saat ini sangat dibutuhkan warga terdampak kebakaran di Kawasaan TPA Puuwatu. “Jadi kami kemarin (red) meminta kepada Bank Sultra untuk bisa disediakan kompor gas, agar mereka (terdampak kebakaran) bisa mandiri memasak nantinya,” ujarnya, Selasa (18/2/2025).
Sekali lagi sambungnya, mewakili Pemkot Kendari khususnya Dinsos mengucapkan terima kasih kepada Bank Sultra atas bantuan yang sangat dibutuhkan masyarakat terdampak kebakaran. “Bank Sultra, Maju Bersama,” pungkasnya.
Senada, Warga yang terdampak kebakaran di Kawasaan TPA Puuwatu Kendari, Tubo, S dan Suriati mengucapkan terima kasih kepada Bank Sultra yang telah membantu memberikan Sarana Prasarana (Sapras) Kompor Gas dan Tabung Gas LPG.
Katanya, si jago merah (sebutan untuk api) yang lalu itu menghanguskan semua harta bendanya. “Yang jelas habis semua uangku dan usahaku karena kebakaran ini. Saya bersyukur sekali pada Bank Sultra yang telah menyumbangkan Kompor Gas dan Tabung Gas LPG disini kasian, lewat bantuan ini saya akan bisa mencari lagi,” tutup Ibu Suriati.
Diketahui, ada sekitar 52 hunian milik warga di kawasan TPA Puuwatu Kendari yang ludes terdampak kebakaran, yang sampai saat ini masih membutuhkan uluran tangan berbagai pihak. (Red)