Berkontribusi Majukan UHO, Simak! Prof Zamrun Ucapkan Terimakasih kepada Mereka ini

HaluoleoNews.ID, KENDARI- Perkembangan pesat Universitas Halu Oleo (UHO) saat ini tidak terlepas dari kontribusi berbagai pihak yang sungguh- sungguh ingin memajukan UHO menjadi kampus maju dan berdaya saing serta disegani. Baik tingkat lokal, nasional, bahkan internasional.

Oleh karena itu Rektor UHO, Prof. Dr. Muhammad Zamrun Firihu, S.Si., M.Si., M.Sc mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para Wakil Rektor (WR), Dekan, Wakil Dekan, Direktur Pascasarjana dan jajarannya.

Selanjutnya, kepada para Ketua Jurusan (Kajur) dan Sekretaris Jurusan (Sekjur), Ketua Program Studi (Prodi), Kepala Laboratorium serta dosen di seluruh fakultas yang telah melayani, mendidik membekali para mahasiswa atau alumni dengan ilmu pengetahuan dan kearifan sehingga mereka dapat diwisuda pada hari ini.

“Ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya juga kami sampaikan kepada para Pejabat UHO, Ketua dan Sekretaris, serta Anggota Senat, Ketua dan Sekretaris Dewan Pertimbangan,Ketua dan Wakil Ketua SPI, Ketua dan Sekretaris Dewan Kehormatan dan Kode Etik Dosen, Ketua dan Sekretaris Dewan Guru Besar, Para Ketua dan Sekretaris Lembaga atau Badan,” ujarnya belum lama ini dia cara wisuda.

Lanjut Prof Zamrun, dan para Kepala UPT yang turut serta mendukung keberhasilan mahasiswa atau alumni, baik secara langsung maupun tidak langsung.  

Terima kasih dan penghargaan juga UHO  sampaikan kepada Para Tenaga Administrasi.

Sebut Prof Zamrun, mulai dari Kepala Biro, Koordinator Bidang, Sub Koordinator Bidang, Tenaga Kependidikan, para Laboran, Analis Laboratorium, dan Pustakawan yang telah melayani mahasiswa dengan penuh tanggungjawab dan keikhlasan sehingga mereka dapat diwisuda.

“Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada Ketua Dharma Wanita Unit Persatuan dan Sub Unit Persatuan Lingkup Universitas Halu Oleo, panitia wisuda, satuan pengamanan, para supir, dan tenaga kebersihan, yang telah berpartisipasi untuk menyukseskan wisuda ini,” pungkasnya. (Red)

Follow Publikasi Kami di Google News: Klik Haluoleo News    

Baca Juga

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *