Bantu Anak Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa, BEM FISIP UHO Berbagi Sembako di Panti Asuhan Al- Ikhlas Baruga

Pendidikan1185 Dilihat

HaluoleoNews.ID, KENDARI- Dalam rangka membantu anak yatim piatu dan kaum dhuafa, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) berbagi sembako di Panti Asuhan Al-Ikhlas Baruga.

Tepatnya di Jln. pasar Baruga, RT. 13 RW. 05 Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sabtu (15/4).

Ketua BEM FISIP UHO, Ikbal Rahmawan mengatakan, bahwa  Kegiatan Bantuan Sosial  (Baksos) tersebut diperuntukan dan  diberikan kepada anak yatim piatu di Panti Asuhan Al-Ikhlas Baruga. Berupa 4 Karung Beras,  2 Rak Telur Ayam, dan 2 Dus Mie Instan.

BEM FISIP UHO menyalurkan bantuan sembako di Panti Asuhan Al- Ikhlas Baruga

Ia menuturkan, bantuan sembako tersebut merupakan bagian dari partisipasi dari  dosen dan Mahasiswa FISIP UHO yang bertujuan untuk membantu anak yatim piatu dan kaum dhuafa di bulan Ramadan yang penuh berkah ini.

“Semoga ada donatur yang mau berkontribusi dalam pekerjaan pembangunan dan ingin berdonasi ke panti asuhan ini. Mereka sangat membutuhkan bantuan, yang membaca dan melihat berita ini bisa berkunjung ke Panti Asuhan Al Ikhlas yang terletak di Jalan Pasar Baruga kota Kendari,” ujarnya.

Keceriaan anak yatim piatu di Panti Asuhan Al- Ikhlas Baruga saat menerima kunjungan BEM FISIP UHO.

Penghujung  bulan Ramadhan ini, sambung dia, bisa juga mengoptimalkan kebaikan- kebaikan dengan ibadah terutama menunaikan zakat dan sedekah, sehingga mendapatkan pahala di dunia dan di akhirat nanti.

“Saya berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin, agar kita dapat membantu adik-adik di panti asuhan kita. Juga dapat mengedukasi mereka tentang pendidikan dan memberikan sedikit edukasi dan hiburan yang bermanfaat,” pungkasnya.

Reporter : La Ode Hamid

Editor      : Anshar

Follow Publikasi Kami di Google News: Klik Haluoleo News    

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *